Moslemtoday.com : Dua orang polisi Arab Saudi tewas diserang sekelompok pria bersenjata pada Sabtu 17 September malam waktu setempat. Penembakan terjadi di Damman, kota yang mayoritas dihuni muslim syiah saat keduanya sedang berpatroli.
Kementerian Dalam Negeri Saudi telah mengategorikan kasus ini sebagai serangan teroris. Namun begitu, mereka belum mau mengungkap hasil penyelidikan dini di balik insiden tersebut. Pemerintah juga tidak menyebut kelompok mana yang bertanggung jawab atas pembunuhan ini. Demikian dilansir dari Al Araby, Senin (19/9/2016),
Kasus ini sejatinya bukan baru pertama kali terjadi di negara kaya minyak tersebut. Sebelumnya pada 2011, Provinsi Eastern di Saudi yang memang banyak ditinggali umat syiah selalu memberontak. Mereka menuntut reformasi di tanah yang mayoritas dikuasai sunni.
Pada Agustus tahun ini, empat pria bertopeng menembak seorang polisi di Qatif. Petugas yang bersangkutan terluka parah dan akhirnya meninggal dalam perjalanan menuju rumah sakit.
Meski demikian, tidak semua kasus penembakan terhadap anggota kepolisian adalah aksi teroris. Sejumlah penduduk di Provinsi Eastern mengatakan, beberapa kasus bentrok dengan aparat berhubungan dengan perdagangan narkoba.

Klik : WA Grup & Telegram Channel
