Moslemtoday.com : Pemimpin kelompok pejuang Palestina Hamas menghadiri pemakaman Qassem Soleimani di Teheran, Senin, (6/1/2020).
Ismail Haniyeh berbicara kepada rakyat Iran dan menggambarkan Soleimani, pemimpin tertinggi Korps Garda Revolusi Islam (IRGC) yang tewas dalam serangan udara AS di Irak pada hari Jumat lalu, sebagai “Syuhada’ Yerusalem.”
Haniyeh bersumpah bahwa kelompok-kelompok pejuang Palestina termasuk Hamas, yang saat ini mengendalikan Gaza, akan mengikuti cara Soleimani untuk menghadapi proyek Zionis dan pengaruh Amerika.
Kunjungan Haniyeh ke Iran sangat mengejutkan. Pada bulan Desember lalu, Mesir mengizinkannya melakukan perjalanan untuk tur regional pertamanya sejak pemilihannya tahun 2017 ke kepemimpinan Hamas dengan syarat bahwa ia tidak mengunjungi Iran, menurut laporan media Arab dan Israel.
Pemimpin Tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei menghadiri pemakaman, berdoa dan menangis atas kematian Qassem Soleimani.
Sumber : Al Arabiya | Redaktur : Hermanto Deli

Klik : WA Grup & Telegram Channel
