Prof Haedar Nashir Raih Suara Terbanyak Pemilihan 13 Nama Anggota Tetap PP Muhammadiyah, Disusul Abdul Muti dan Buya Anwar Abbas

118

Muktamar ke-48 Muhammadiyah sampai ke agenda pemilihan 13 formatur dari 39 nama calon anggota tetap PP Muhammadiyah yang muncul pada Tanwir. Setelah dilakukan e-voting dan penghitungan suara, 13 nama ke luar.

Terjadi sedikit pergeseran yang cukup tajam pada perolehan suara terbanyak. Pasalnya, Haedar Nashir yang pada Sidang Tanwir menempati posisi ketiga, kali ini mendapatkan perolehan terbanyak 2.203 suara dan menempati posisi pertama. 

Pun Abdul Mu’ti yang sebelumnya menempati posisi kelima perolehan suara kini mendapat 2.159 suara dan menempati posisi kedua. 

Sedangkan, Buya Anwar Abbas yang pada Sidang Tanwir menjadi yang teratas mendapat 1.820 suara di posisi ketiga. 

Berikut hasil pemilihan putaran 13 Anggota Terpilih Pimpinan Pusat Muhammadiyah :

Haedar Nashir : 2203 suara.

Abdul Mu’ti : 2159 suara.

Anwar Abbas : 1820 suara.

Busyro Muqoddas : 1778 suara.

Hilman Latief : 1675 suara.

Muhadjir Effendy : 1598 suara.

Syamsul Anwar : 1494 suara.

Agung Danarto : 1489 suara.

Saad Ibrahim : 1333 suara.

Syafiq A Mughni : 1152 suara.

Dadang Kahmad : 1119 suara.

Ahmad Dahlan Rais : 1080 suara.

Irwan Akib : 1001 suara.

Ke 13 anggota terpilih Pimpinan Pusat Muhammadiyah akan bermusyawarah untuk menentukan ketua umum masa bakti 2022-2027. Ketua umum terpilih akan diumumkan pada akhir sidang Muktamar ke-48 Muhammadiyah.

Sumber : Republika.co.id, Muhammadiyah.or.id

Mari bergabung bersama WA Grup dan Channel Telegram Moslemtoday.com. Join us: WA Grup & Telegram Channel, Follow us: @Instagram

comments

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here