Moslemtoday.com : Raja Salman memimpin shalat jenazah saudaranya, Pangeran Turki bin Abdulaziz Al Saud setelah shalat Ashar di Masjid Imam Turki bin Abdullah di Riyadh, Sabtu.
Saudara Raja Salman meninggal pada Jumat malam, pernyataan dari istana kerajaan yang diterbitkan oleh Saudi Press Agency (SPA), Kantor Berita Resmi Arab Saudi.
Shalat jenazah juga diikuti Putra Mahkota Muhammad bin Nayef, Deputi Putra Mahkota Muhammad bin Salman, dan sejumlah pangeran.
Usai shalat jenazah, Raja Salman menerima ucapan belasungkawa dari pangeran, pejabat dan warga negara.
Jenazah Pangeran Turki dimakamkan di Pemakaman Umum Al-Uud, di Riyadh, Arab Saudi.
Sumber : Arabnews | Weblink : http://www.arabnews.com/node/1009871/saudi-arabia