Raja Salman Tegaskan Hak Muslim Palestina untuk Mengakses Masjid Al-Aqsa

3648

Moslemtoday.com : Raja Arab Saudi Salman melakukan percakapan telepon dengan pihak berwenang AS untuk menyelesaikan konflik al-Aqsa yang berujung pada aksi kekerasan oleh pasukan keamanan Israel terhadap warga muslim Palestina yang ingin memasuki Masjid Al-Aqsa.

Selama panggilan telepon tersebut, Raja Salman menegaskan hak-hak Muslim Palestina untuk mengakses Masjid al-Aqsa. Menurut laporan itu, komunikasi Raja Salman dengan para pemimpin dunia telah berhasil menyelesaikan konfrontasi Al-Aqsa. Demikian sebagaimana dilansir dari Al Arabiya, Kamis, (27/7/2017).

Raja Salman menghubungi Presiden AS Donald Trump dan mendesaknya agar menekan Israel untuk membuka Masjid al-Aqsa kepada umat Islam, dan membiarkan umat Islam untuk beribadah tanpa adanya akses pembatasan untuk memasuki Masjid Al-Aqsa.

Pernyataan tersebut juga melaporkan bahwa upaya Raja Salman telah berhasil dalam memulihkan stabilitas dan memberikan kepastian kepada warga Muslim Palestina. Kontribusi ini telah membantu mengamankan martabat dan keamanan mereka.

Raja Salman menegaskan perlunya mengembalikan stabilitas dan ketenangan ke tempat-tempat suci dan daerah sekitarnya. Pernyataan tersebut menekankan posisi Arab Saudi pada pentingnya mencapai perdamaian yang adil dan komprehensif untuk kepentingan Palestina, sesuai dengan prakarsa perdamaian Arab dan visi solusi dua negara.

Pada hari Kamis, Pasukan keamanan Israel mengumumkan penghapusan semua tindakan keamanan tersebut dengan mencabut detektor logam yang telah memicu kemarahan warga Palestina dan dan memicu bentrokan berdarah antara warga Palestina dan pasukan Israel sejak 14 Juli.

Israel dilaporkan telah memindahkan semua instalasi keamanan yang telah dipasangnya di kompleks Masjid Al-Aqsa. Laporan ini juga menegaskan bahwa langkah ini diambil setelah Israel mendapat tekanan dari Raja Salman melalui AS untuk meredakan ketegangan politik dan agama di Yerusalem. (DH/MTD)

Sumber : Al Arabiya

comments

Mari bergabung bersama WA Grup dan Channel Telegram Moslemtoday.com,
Klik : WA Grup & Telegram Channel


LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here