Pariaman, Humas -- Kantor Kementerian Agama Kota Pariaman menerima dua Penghargaan dari Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Barat dalam rangka peringatan Hari Amal Bakti (HAB) ke 80 Tahun 2026 Tingkat Provinsi Sumbar, Rabu (07/01/2026).
Diberikan pada Tasyakuran Hari Amal Bakti (HAB) ke 80 Kementerian Agama Tahun 2026, di Aula Amal Bakti I oleh Kepala Kanwil Kemenag Provinsi Sumbar, H. Mustafa, MA.
Penghargaan pertama sebagai Terbaik I Lomba Film Pendek ASN Kementerian Agama Berintegritas dan penghargaan kedua diberikan kepada MAN Kota Pariaman atas prestasinya sebagai Juara II Jenjang Madrasah Aliyah, Lomba Film Pendek Ekoteologi dan Pengelolaan Sampah Pada Madrasah.
Piagam Penghargaan langsung diterima Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Pariaman, H. Rinalfi, didampingi Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kankemenag Kota Pariaman, Ny. Hj. Engla Saberna Rinalfi, bersama Kepala MAN Kota Pariaman Emma Marni.
Menerima Informasi ini, Keluarga Besar Kankemenag Kota Pariaman beserta jajaran ASN, turut menyampaikan ucapan selamat dan sukacita.
“Alhamdulillah, capaian-capaian yang kita raih, patut kita syukuri bersama. Namun, setiap capaian adalah amanah yang harus terus kita jaga dan ditingkatkan lagi kedepannya,” ujar Rinalfi penuh syukur.
(Adi/Meri)

.jpeg)





